Advertisement
The Rich Jogja Gelar Donor Darah Peringati Hari Pahlawan
The Rich Jogja Hotel mengadakan donor darah bersama PMI Sleman untuk memperingati Hari Pahlawan, melibatkan karyawan, mitra, dan masyarakat umum. - Istimewa.
Advertisement
JOGJA—The Rich Jogja Hotel mengadakan donor darah bersama PMI Sleman untuk memperingati Hari Pahlawan, melibatkan karyawan, mitra, dan masyarakat umum.
Acara yang bertajuk "Satu Tetes Kebaikan, Untuk Seribu Senyuman" ini diselenggarakan bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) cabang Sleman pada hari Kamis, 13 November 2025 bertempat di Ruang Meeting Jasmine, The Rich Jogja Hotel.
Advertisement
General Manager The Rich Jogja Hotel, Fajar Tri Amboro menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian sosial hotel sekaligus upaya untuk meneladani semangat kepahlawanan.
”Kegiatan hari ini merupakan agenda rutin dari The Rich Jogja Hotel dan menjadi peringatan untuk Hari Pahlawan. Hal ini menjadi salah satu bentuk social responsibilty juga untuk masyarakat khususnya di DIY dan sekitarnya.”
BACA JUGA
Aksi donor darah ini menargetkan lebih dari 50 kantong darah dan melibatkan seluruh elemen, mulai dari karyawan hotel, mitra bisnis, komunitas sekitar, hingga masyarakat umum.
Untuk memastikan kenyamanan dan kelancaran kegiatan, The Rich Jogja Hotel menyediakan area donor yang luas, bersih, dan sesuai dengan standar kesehatan. Selain itu, para pendonor juga mendapatkan bingkisan dan coffee break sebagai bentuk penghargaan atas partisipasi mereka.
Selain menyediakan kebutuhan untuk peserta, aksi donor darah ini juga didukung oleh Kimia Farma dan Akur Optik untuk pengecekan kesehatan tubuh dan kesehatan mata secara gratis.
Kegiatan ini mendapatkan sambutan yang sangat antusias dari berbagai pihak terkait. Terbukti dengan terkumpulnya kantong darah yang sesuai dengan target. Jumlah ini akan langsung disalurkan melalui PMI untuk membantu ketersediaan stok darah di wilayah Sleman untuk kebutuhan masyarakat.
The Rich Jogja Hotel berharap kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin tahunan dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk turut aktif dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- GPIB Marga Mulya di Jogja Dibuka untuk Wisata Arsitektur Indis
- Cara Bersihkan Koper Usai Liburan agar Bebas Bakteri dan Bau
- Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
- Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
- GIPI Sebut UU Kepariwisataan Baru Sejarah Kelam, Ini Alasannya
Advertisement
Advertisement
Hati-Hati! 8 Pelanggaran Ini Jadi Target Operasi Zebra November 2025
Advertisement
Berita Populer
Advertisement
Advertisement




